Selamat Datang!
Apa itu Bank Sampah?
Bank sampah adalah tempat penampungan sampah yang dapat diolah dan dimanfaatkan kembali. Kami menerima berbagai macam jenis sampah, seperti plastik, kertas, kaca, dan logam. Sampah-sampah tersebut kemudian akan diolah dan dikonversi menjadi barang-barang berguna, seperti kantong plastik, kertas toilet, dan bahan baku untuk industri.
Dengan menggunakan layanan kami, Anda dapat membantu mengurangi dampak negatif sampah terhadap lingkungan. Selain itu, Anda juga dapat mendapatkan uang kembali dari sampah yang Anda temukan sehari-hari. Yuk, mulai mengumpulkan sampah dan bergabunglah dengan kami!
Jadilah pemangku perubahan, jadilah pengelola sampah yang bijaksana.
Bank Sampah Wares
Profil
Tampah Si Dalang (Jemput Sampah dan Kreasi Daur Ulang) adalah website resmi dari Bank Sampah Waras Resik. Berdiri sejak 21 April 2014 dan berlokasi di Jl. Widosari No.21, RT 3 RW 4 Tegalrejo, Kec. Argomulyo, Kota Salatiga, Jawa Tengah. Bank Sampah Waras Resik bertujuan untuk mengedukasi dan memberdayakan masyarakat sekitar dalam mengelola limbah sampah plasik, kertas, kaca, logam, dan kayu, dan menerima pelatihan inovasi pengelolaan sampah dan kreasi daur ulang sampah serta menerima pesanan cinderamata.
Sama seperti di bank-bank penyimpanan uang, para nasabah dalam hal ini masyarakat bisa langsung datang ke bank untuk menyetor. Bukan uang yang di setor, namun sampah yang mereka setorkan. Sampah tersebut di timbang dan di catat di buku rekening oleh petugas bank sampah. Dalam bank sampah, ada yang di sebut dengan tabungan sampah.
Bank Sampah Wares
Visi Misi
Visi
Meningkatkan peran serta masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan
Misi
- Mengintegrasikan sampah menjadi sumber daya dan manajeman pengelolaan sampah
- Mengembangkan dan memelihara hubungan sosial kemasyarakatan
- Menumbuhkan sumber daya masyarakat yang kreatif dan mandiri
- Meningkatkan ekonomi masyarakat menuju kesejahteraan